*** SELAMAT DATANG DI PENDOPO GURU *** " Tempatnya Berbagi Informasi Seputar Dunia Pendidikan "
SELAMAT IDUL FITRI 1437 H “TAQOBBALALLAHU MINNA WA MINKUM” “MINAL AIDIN WAL FAIDZIN, MOHON MAAF LAHIR & BATHIN”

21 Dec 2016

Sistem Informasi Pelaporan Harta Kekayaan (Si-Harka) ASN tahun 2016



Si-Harka merupakan aplikasi resmi pelaporan harta kekayaan Aparatur Sipil Negara (ASN) yang dikeluarkan oleh Menpan RB. Si-Harka wajib diisi oleh seluruh Aparatur Sipil Negara yang bertugas di instansi pemerintahan. Peluncuran Si-Harka merupakan salah satu upaya pemerintah untuk mencegah Korupsi, Kolusi dan Nepotisme (KKN), mencegah penyalagunaan wewenang, dan membentuk transparansi serta penguatan integritas ASN.


Dalam aplikasi Si-Harka, ASN diminta untuk mengisi Laporan Harta Kekayaan Aparatur Sipil Negara (LHKASN). LHKASN adalah laporan harta kakayaan aparatur sipil negara yang terdiri dari daftar seluruh harta kekayaan aparatur sipil negara beserta pasangan dan anak yang masih menjadi tanggungan yang dituangkan dalam formulir LHKASN yang telah ditetapkan oleh Men PANRB. Adapun muatan dalam LHKASN terdiri dari:

19 Dec 2016

Manual Aplikasi Pendaftaran Calon Peserta Ujian Nasional Tahun 2017 Berbasis Dapodik



Pendaftaran Calon Peserta Ujian Nasional (UN) tahun 2017 akan menggunakan data Peserta Didik yang terdaftar di Aplikasi Dapodik. Sekolah yang melaksanakan prosedur pendaftaran calon peserta UN melalui Aplikasi Dapodik adalah sekolah yang berada di bawah naungan KEMENDIKBUD dengan bentuk pendidikan SD, SMP, SMA, dan SMK.



Sekolah diharapkan segera memeriksa kelengkapan dan kemutakhiran data peserta didik calon peserta UN di Aplikasi Dapodik seperti identitas pribadi peserta didik, NISN, dan data orang tua peserta didik. Verifikasi data peserta didik yang menjadi Calon Peserta UN dapat dilakukan di website Manajemen UN.

28 Nov 2016

KUMPULAN METODE DAN MODEL PEMBELAJARAN



Metode merupakan satu kata yang murujuk pada cara yang akan digunakan untuk mencapai sebuah tujuan yang diharapkan. Dan jika dikaitkan dengan proses pembelajaran, maka definisi metode pembelajaran dapat diartikan sebagai suatu cara yang dipilih oleh pendidik untuk mengoptimalkan proses belajar mengajar yang bertujuan untuk mencapai tujuan pembelajaran yang diharapkan.


Metode pembelajaran ini memiliki peran yang penting dalam proses pembelajaran, selain agar proses belajar mengajar tidak membosankan, peserta didik juga akan semakin mudah mencerna materi yang diberikan. Untuk itulah ketika memilih sebuah metode pendidik harus memperhatikan karakteristik peserta didik. Pendidik dapat menggunakan metode yang berbeda untuk tiap kelasnya disesuaikan dengan kemampuan dan karakteristik peserta didik.

17 Nov 2016

Ada 58 Jenis Pungli di Sekolah

Berikut sudah keluar Perpres untuk disikapi dan sampaikan ke jajaran ujung tombak dalam rangka untuk saling mengingatkan antar kita. Presiden telah menerbitkan ''Perpres Nomor 87 Tahun 2016 tentang Satuan Tugas Sapu Bersih Pungutan Liar''.

Berdasarkan Perpres ini, Pemerintah RI telah memberikan legalitas kepada SATGAS SABER PUNGLI untuk memberantas praktek Pungli di Indonesia.

2 Nov 2016

Pendaftaran Calon Peserta Ujian Nasional Tahun 2016/2017 Berbasis Dapodik



Pendaftaran Calon Peserta Ujian Nasional (UN) tahun 2016/2017 akan menggunakan data Peserta Didik yang terdaftar di Aplikasi Dapodik (Juknis masih menggunakan tahun 2016). Sekolah yang melaksanakan prosedur pendaftaran calon peserta UN melalui Aplikasi Dapodik adalah sekolah yang berada di bawah naungan KEMENDIKBUD dengan bentuk pendidikan SD, SMP, SMA, dan SMK.

5 Oct 2016

Program Kepala Sekolah Pembelajar Tahun 2016



Berdasarkan regulasi yang berlaku, kepala sekolah adalah guru yang diberi tugas tambahan untuk memimpin satuan pendidikan formal. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia Nomor 13 Tahun 2007 tentang Standar Kepala Sekolah/Madrasah menetapkan standar kompetensi yang harus dimiliki oleh kepala sekolah dalam menjalankan tugas dan fungsinya yaitu kompetensi kepribadian, manajerial, supervisi, kewirausahaan, dan sosial. Baseline kompetensi pengetahuan dan keterampilan pendidik dan tenaga kependidikan yang diperoleh pada Uji Kompetensi tahun 2014 adalah 4,7.


Berdasarkan data pokok pendidikan, pada bulan Maret 2016, jumlah kepala sekolah (TK, SD, SMP, SMA, dan SMK) adalah 265.635 orang.

30 Sept 2016

Pedoman Memperingati Hari Kesaktian Pancasila (HAPSAK) Tahun 2016

Hari Kesaktian Pancasila tanggal 1 Oktober adalah milik bangsa Indonesia. Nilai-nilai yang terkandung didalamnya agar benar-benar dihayati dan diamalkan sehingga dapat menjadi kekuatan untuk menanggulangi rongrongan terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Pemerintah menetapkan Pedoman Penyelenggaraan Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila untuk pelaksanaan di instansi pemerintah, swasta, dan masyarakat, di dalam dan luar negeri.

27 VIDEO TUTORIAL GURU PEMBELAJAR MODA DARING

Dengan adanya program Guru Pembelajar yang diganyang oleh Kemendikbud yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas para guru di Indonesia. Kami mencoba untuk menghimpun video-video yang berkaitan dengan Moda Daring untuk memudah para guru dalam melaksanakan Program Guru Pembelajar Moda Daring.
Berikut adalah alamat situs Tutorial Guru Pembelajar Moda Daring 2016 : 

9 Sept 2016

Pendaftaran KIP Diperpanjang Hingga 30 September 2016

Pendaftaran dan pendataan Kartu Indonesia Pintar (KIP) diperpanjang hingga 30 September 2016. Sebelumnya, 31 Agustus 2016 menjadi batas waktu pendaftaran dan pendataan KIP di data pokok pendidikan (Dapodik). Perpanjangan waktu pendaftaran KIP di Dapodik tertuang dalam Surat Edaran Direktur Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah (Dirjen Dikdasmen) Kemendikbud, Hamid Muhammad, tentang Percepatan Penyaluran KIP dan Penerimaan Dana Program Indonesia Pintar (PIP) Tahun Pelajaran 2016/2017.

6 Sept 2016

Download Instrumen Pemetaan Mutu Pendidikan / PMP Tahun 2016



Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah Kemendikbud baru-baru ini merilis Aplikasi Pemetaan Mutu Pendidikan (PMP). Aplikasi ini untuk mengumpulkan data mutu pendidikan dari seluruh sekolah dari jenjang SD, SMP, SMA, dan SMK guna mengetahui kondisi sekolah terkait dengan pemenuhan Standar Nasional Pendidikan.

18 Aug 2016

Pendaftaran Calon ASN Online Kemdikbud 2016


Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) bekerja sama dengan 93 Kabupaten di daerah khusus (Terdepan, Terluar, dan Tertinggal (3T) dan Terpencil) membuka kesempatan bagi Lulusan Pendidikan Profesi Guru (PPG) pasca Program Sarjana Mendidik di daerah Terdepan, Terluar, dan Tertinggal (SM-3T), PPG S1 PGSD Berasrama, PPG SMK Kolaboratif, PPG Basic Science, dan PPGT untuk menjadi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) Guru.

1 Aug 2016

Contoh SK Kepala Sekolah Tentang Pembentukan Tim Pencegahan Tindak Kekerasan di Lingkungan Sekolah



Sebagai salah satu upaya dalam pencegahan tindak kekerasan di lingkungan satuan pendidikan, sekolah wajib membentuk tim pencegahan tindak kekerasan dengan keputusan kepala sekolah sebagaimana telah tercantum dalam Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 82 Tahun 2015 Tentang Pencegahan dan Penanggulangan Tindak Kekerasan di Lingkungan Satuan Pendidikan.

24 Jul 2016

Bantuan Pembelajaran Berbasis TIK SD 2016

Pembelajaran Berbasis TIK untuk sekolah dasar akan menjadi kebutuhan di sebabkan karena mengetahui teknologi dan guru bisa mengajarkan berinteraksi dengan siswa siswi sekolah dasar dalam pembelajaran, pembelajaran berbasis TIK ini sangat bermanfaat efisien dan gampang di serap oleh siswa siswi sekolah dasar sehingga pembelajaran ini bisa menyongsong dan mendorong peningkatan kualitas mutu pembelajaran dengan menggunakan Berbasis TIK ini.

16 Jul 2016

SIP JABFUNG GBPNS 2016



Sistem Informasi Penyetaraan Guru Bukan PNS (SIP JABFUNG GBPNS) ini berfungsi untuk percepatan pemberian informasi proses penyetaraan kepada Guru Bukan PNS atau yang dulu dikenal dengan Inpassing.

Sistem Informasi Penyetaraan Guru Bukan PNS (SIP JABFUNG GBPNS) ini berisi informasi dan status berkas penyetaraan GBPNS, Identitas Guru, Status PAK, konfirmasi PAK dan SK Jabfung dari guru yang telah memenuhi persyaratan, serta alasan penolakan bagi guru yang belum memenuhi persyaratan. Selain itu, aplikasi ini berfungsi juga melakukan evaluasi kinerja dari guru yang bersangkutan berupa menu pengisian kuesioner.

Cara Cek Inpasing Guru bukan PNS 2016



Pemberian kesetaraan jabatan dan pangkat bagi Guru bukan Pegawai Negeri Sipil yang selanjutnya disebut Pemberian  Kesetaraan  bagi GBPNS adalah pengakuan  terhadap kualifikasi  akademik,  masa kerja,  dan sertifikat  pendidik  yang  dimiliki  guru  bukan pegawai  negeri  sipil  yang  diformulasikan dengan menggunakan angka kredit, jabatan, dan pangkat yang setara dengan angka kredit, jabatan, dan pangkat pada jabatan fungsional guru pegawai negeri sipil.

8 Jul 2016

Jangan Takut..., Ayo Laporkan Bila Ada Pungli di Sekolah !!!



Berdasarkan Permendikbud RI Nomor 44 Tahun 2012 Tentang Pungutan Dan Sumbangan Biaya Pendidikan Pada Satuan Pendidikan Dasar pada Pasal 1 ayat 1 menjelaskan bahwa Pungutan adalah penerimaan biaya pendidikan baik berupa uang dan/atau barang/jasa pada satuan pendidikan dasar yang berasal dari peserta didik atau orangtua/wali secara langsung yang bersifat wajib, mengikat, serta jumlah dan jangka waktu pemungutannya ditentukan oleh satuan pendidikan dasar.

27 Jun 2016

BUPATI DAN WAKIL BUPATI PEKALONGAN PERIODE 2016 -2021


Visi 

”Terwujudnya Masyarakat Kabupaten Pekalongan yang Sejahtera, Religius dan Berkelanjutan Berbasis Potensi Lokal”

26 Jun 2016

PAKEMATIK (PAKEM berbasis TIK) Pada Kegiatan Belajar Mengajar


Pembelajaran Aktif, Inovatif, Kreatif, Efektif dan Menyenangkan dalam PAKEM berbasis TIK yang satu ini berbentuk e book digital atau buku yang merupakan panduan terbaik untuk guru dalam menggunakan TIK pada kegiatan belajar mengajar. 

PAKEMATIK jelas buku berisi panduan tentang pemanfaatan TIK dalam pembelajaran.

25 Jun 2016

DOWNLOAD Materi lengkap Pelatihan Kurikulum 2013 Edisi Revisi Tahun 2016


Materi Pelatihan Kurikulum 2013 Edisi Revisi Tahun 2016 - Kurikulum 2013 mengalami beberapa perkembangan dan perbaikan sejak digulirkannya pada tahun 2013. 
Perbaikan kurikulum tersebut berlandaskan pada kebijakan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan yang tertuang dalam Permendikbud Nomor 160 tahun 2014 tentang Pemberlakuan Kurikulum 2006 dan Kurikulum 2013.

24 Jun 2016

LOMBA CIPTA KARYA PAUD 2016

Apa kabar sahabat Pendopo Guru, kali ini saya mencoba merambah ke dunia Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD).


Untuk para Pendidik (Yanda/Bunda) PAUD dan masyarakat pemerhati Pendidikan Anak Usia Dini yang ingin mengembangkan Karya Ciptanya silahkan ikuti ajang Lomba Cipta Karya PAUD 2016 dengan Tema Lomba Konten Anggun PAUD “ Penumbuhan Budi Pekerti Pada Anak Usia Dini”.

34 Kalender Pendidikan Tahun Pelajaran 2016/2017

Kalender Pendidikan SD/SMP/SMA Tahun Pelajaran 2016/2017 meliputi: kalender pendidikan untuk Provinsi Aceh, Bali, Banten, Bengkulu, Gorontalo, Jakarta, Jambi, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, Bangka Belitung, Kepulauan Riau, Lampung, Maluku, Maluku Utara, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Papua, Papua Barat, Riau, Sulawesi Barat, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Utara, Sumatera Barat, Sumatera Selatan, Sumatera Utara, dan kalender pendidikan provinsi Yogyakarta.

Kalender pendidikan untuk SD, SMP, SMA dan Sekolah Luar Biasa (SLB) ditentukan oleh Dinas Pendidikan masing masing provinsi di Indonesia. Hal ini menyangkut hari efektif sekolah, libur semester, libur khusus, ulangan semester maupun jadwal penerimaan raport.

Menteri PANRB Instruksikan PNS Antar Anak Di Hari Pertama Sekolah

Dalam upaya meningkatkan budi pekerti anak, membangun kepercayaan diri anak, serta sebagai bentuk komitmen yang kuat dari orang tua terhadap lingkungan sekolah anak-anaknya, Pemerintah melalui Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB), Yuddy Chrisnandi, menganjurkan kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dan aparatur pemerintah lainnya, agar meluangkan waktu untuk mengantarkan anak-anaknya berangkat sekolah pada hari pertama masuk sekolah, baik di SD, SMP maupun SMA.

 Yuddy juga meminta agar para Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK) di setiap instansi pemerintah memberikan izin atau dispensasi kepada ASN yang memiliki anak usia sekolah, untuk terlambat masuk kerja karena mengantarkan anaknya di hari pertama masuk sekolah.

22 Jun 2016

NARASUMBER DAN INSTRUKTUR NASIONAL GURU PEMBELAJAR


Narasumber dan Instruktur Nasional Guru Pembelajar

Dalam program Guru Pembelajar barangkali sebagian rekan guru sudah mengetahui apa itu Narasumber Nasional disingkat (NS) disebut pengampu dan Instruktur Nasional (IN) atau mentor. Siapa mereka?

HUBUNGAN ANTARA RAPORT UKG DENGAN MODUL SERTA MODA DIKLAT GURU PEMBELAJAR



Apa itu raport UKG dan apa hubungannya dengan Modul Guru Pembelajar.
Bagi peserta guru pembelajar nantinya akan diberikan akun guru pembelajar, khususnya mereka yang melaksanakan Diklat Guru Pembelajar menggunakan moda daring dan moda kombinasi.

PP GAJI 13 DAN THR TAHUN 2016



Setelah menunggu lumayan lama dan banyak juga yang khawatir kalau gaji 13 dan THR tidak cair, akhirnya terbit juga PP Nomor 19, 20, 21, dan 22 Tahun 2016 yang mengatur mengenai pembayaran Gaji 13 dan THR PNS, TNI, Polri, Pejabat Negara, Pensiunan, Penerima Tunjangan, Pimpinan dan Pegawai Non PNS pada LNS.


PP 19 Tahun 2016. DOWNLOAD

21 Jun 2016

JUKNIS PENGISIAN IJAZAH TAHUN PELAJARAN 2015/2016


Pada kesempata ini saya mau posting tentang juknis pengisian ijazah tahun 2016, atau sesuai judul tentunya. Kita tahu bahwa juknis ini sangatlah penting untuk menulis ijazah. Sebelumnya telah terbit juknis atupun peraturan tentang blangko ijazah. Tepatnya SK Balitbang Nomor: /H/EP/2016 tahun 2016 tentang Bentuk, Spesifikasi, dan Pencetakan Blangko Ijazah pada Satuan Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah. 

cover juknis penulisan ijazah 2016

Disini bisa diketahui bahwa terdapat  dua versi ijazah untuk SD. Pada blog ini kami membahas administrasi SD sebagai fokusnya. Ada ijazah untuk SD yang menberlakukan kurikulum 2013 dan SD yang memberlakukan kurikulum 2006 atau KTSP.

18 Jun 2016

Login Guru Pembelajar Moda Daring Kemdikbud 2016


Login Guru Pembelajar Moda Daring Kemdikbud 2016 - Sahabat guru, program guru pembelajar merupakan diklat bagi guru pasca UKG 2015 lalu. Berdasarkan informasi dari kemdikbud bahwa Diklat tersebut menggunakan 3 mode yakni, tatap muka,kombinasi, dan mode daring atau online.

3 MODEL PELATIHAN GURU PEMBELAJAR



Kemdikbud akan menyelenggarakan pelatihan pasca UKG yang disebut juga dengan Program Guru Pembelajar. Ada 3 macam model atau metode pelatihan dalam program guru pembelajar ini:

7 Jun 2016

Panduan Penulisan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) tahun 2016



Terkait salah satu persyaratan dalam kenaikan pangkat guru, pemerintah mengharuskan kewajiban berupa pelaksanaan Penelitian Tindakan Kelas ( PTK ) bagi Guru yang akan mengajukan kenaikan pangkat/jabatan. 

PENGUMUMAN REKRUTMEN, SELEKSI, PENEMPATAN PROGRAM SM-3T TINGKAT NASIONAL TAHUN 2016



Telah dibuka rekrutmen, seleksi dan penempatan calon Guru SM-3T Pendidikan Menengah oleh Direktorat Pembinaan Guru Pendidikan Menengah, Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Pendaftaran dimulai  6 Juni 2016 pukul 07:00 WIB – 4 Juli 2016 pukul 23:59 WIB. Syarat dan Jadwal Rekrutmen, Seleksi dan Penempatan adalah sebagai berikut:

5 Jun 2016

PROGRAM GURU PEMBELAJAR RESMI DILUNCURKAN MENTERI ANIES BASWEDAN



 
MENTERI ANIES LUNCURKAN PROGRAM GURU PEMBELAJAR
Ketentuan Peserta Diklat Guru Pembelajar
NILAI UKG ≤ 40 = DIKLAT TATAP MUKA
NILAI UKG 41 - 55 = DIKLAT KOMBINASI (TATAP MUKA & ONLINE (DARING)
NILAI UKG =56-70 DIKLAT FULL ONLINE (MANDIRI)
Simak Info lengkapnya di media........

26 May 2016

Lomba Karya Ilmiah Inovasi Pembelajaran Guru 2016 Tingkat Jawa Tengah




Dinas Pendidikan Provinasi Jawa Tengah melalui Bidang Pengembangan Pendidik dan Tenaga Kepedidikan (PPTK) kembali menyelenggarakan Lomba penulisan karya ilmiah inovasi pembelajaran bagi guru jenjang SD, SDLB, dan SMP tahun 2016.

Pedoman Lomba Inovasi Pembelajaran 2016


 Ayo sahabat Pendopo Guru yang punya ide-ide beru dalam INOBEL (inovasi Pembelajaran)? Berikut ajang bergengsi yang bisa kita ikuti. Tahun 2016 ini lomba inovasi pembelajaran juga akan diadakan seperti tahun kemarin. 

Untuk guru Sekolah Dasar bisa langsung mengirim naskah ke Panitia Lomba Karya Inovasi Pembelajaran Guru Sekolah Dasar (SD) Tingkat Nasional Tahun 2016. 

Dengan alamat Direktorat Pembina Guru Pendidikan Dasar Kompleks Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Gedung D Lt. 15 Jalan Jenderal Sudirman Senayan. Jakarta Kode Pos 10270. Pos-el (Email : inobelsd2016@gmail.com) 

Klik link dibawah ini 

19 May 2016

Ayo Daftar!!! SEAMEO QITEP In Science 2016

SEAMEO QITEP in Science setiap tahunnya menyelenggarakan diklat bagi Guru dan Tenaga Kependidikan di bidang IPA se-Asia Tenggara. SEAMEO QITEP in Science menyediakan beasiswa/scholarship  bagi 20 peserta dalam negeri yang lolos seleksi melalui kegiatan ini. Biaya yang diberikan berupa bebas biaya program, akomodasi, konsumsi, dan transportasi selama diklat.

Info Diklat Guru:  SEAMEO QITEP In Science 2016

Lomba Guru 2016, Pastikan Tak Ketinggalan!

Lomba

Ketika saya akan menulis posting ini, saya tiba-tiba ingin mengetahui arti kata “lomba” di Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI). Hal itu perlu saya lakukan agar pembahasan mengenai lomba guru ini lebih tepat, karena sudah berangkat dari definisi yang sebenarnya. Arti kata lomba menurut KBBI adalah adu kecepatan atau adu keterampilan (ketangkasan, kekuatan, dan sebagainya). Dari definisi tersebut lomba bisa diartikan sebagai kegiatan sebagai sarana adu keterampilan, ketangkasan, atau kemampuan.


Lomba Guru: Info Lomba Guru 2016, Pastikan Tak Ketinggalan!

Untuk Guru SMP/MTs SMA/MA dan SMK : Andakah Penerima Science Education Award 2016?

Science Education Award, apakah itu? Mungkin sebagian rekan-rekan baru pertama kali mendengar atau mengetahui tentang Science Education Award. Ajang pemberian penghargaan bagi para guru sains ini diberikan oleh Indonesia Toray Science Foundation (ITSF) kepada para guru sains atau IPA yang dinilai berkontribusi dalam kemajuan pembelajaran sains.  Siapakah ITSF itu?


ITSF
ITSF merupakan sebuah yayasan yang turut berkontribusi kepada negeri ini dengan menciptakan kesejahteraan masa depan Indonesia. ITSF memberikan penawaran bantuan pengembangan dibidang sains & teknologi.